Kepala Desa Tanjung Damai dan Rombongan Ikuti Pawai Ta’aruf Tingkat Kecamatan Siak Kecil


SIAK KECIL – MANDIRI POS, Kepala Desa Tanjung Damai dan rombongan mengikuti acara Pawai ta’aruf MTQ Tingkat Kecamatan Siak Kecil yang dimulai dari area Mesjid Raya Al-Hikmah, Desa Lubuk Muda menuju Halaman Kantor Camat Siak Kecil pada Rabu, 07 September 2022 dimeriahkan oleh ribuan peserta.

Peserta berasal dari berbagai tingkatan sekolah, lembaga adat, lembaga masyarakat, instansi pemerintah baik sipil dan militer serta seluruh desa di Kecamatan Siak Kecil, tak terkecuali Desa Tanjung Damai.

ADS:

Lagi Cari Agency Travel Pekanbaru Tujuan Medan untuk liburan atau pulang kampung? Hubungi Melody Travel untuk Perjalanan PP Travel Medan Tujuan Pekanbaru yang aman dan nyaman.

Pada kesempatan tersebut Kepala Desa Tanjung Damai, Tasam. Mengatakan bahwa pawai ta’aruf tersebut merupakan bahagian dari kegiatan MTQ Tingkat Kecamatan Siak Kecil yang ke-17 yang di ikuti seluruh desa.

“Keikutsertaan kami ini untuk memeriahkan dan juga sebagai wujud dukungan atas pelaksanaan MTQ Tingkat Kecamatan Siak Kecil ke-17,” ungkap Tasam sesaat setelah pelaksanaan pawai ta’aruf selesai.

Ia menjelaskan bahwa MTQ Tingkat Kecamatan Siak Kecil tersebut merupakan ajang perlombaan para qori dan qoriah terbaik dari setiap desa.

Maka itu, ia berharap, nantinya akan menghasilkan qori dan qoriah terbaik yang mampu membawa nama baik kecamatan pada MTQ ketingkat yang lebih tinggi yakni Tingkat Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau bahkan pada ajang MTQ di Tingkat Nasional.

Di samping mengikuti pawai ta’aruf, Tasam menjelaskan bahwa sebagai wujud dukungan atas pelaksanaan MTQ Tingkat Kecamatan Siak Kecil ke-17, pihaknya juga mengadakan bazar pada stand pameran yang telah disediakan oleh panitia.

“Mudah-mudahan, dengan adanya stand bazar ini menjadikan Desa Tanjung Damai berikut hasil-hasil karya para warga akan semakin dikenal oleh masyarakat luas terutama masyarakat di Kecamatan Siak Kecil,” pungkasnya. (sir)

Baca Juga  Ketua DPRD sambut Aspirasi Mahasiswa Terkait Penolakan Omnibus Law UU Cipta Kerja

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *