Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444H/2023M, Camat Mandau Lakukan Goro


Mandau – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan yang akan masuk pada tanggal 22 Maret mendatang, Pemerintah Kecamatan Mandau, bersama dengan Pemerintah Kelurahan se-Kecamatan Mandau, dan masyarakat dari setiap Kelurahan, melaksanakan gotong royong (Goro) membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jambon, yang terletak di Jalan Asrama Tribrata, Kelurahan Pematang Pudu, Sabtu (04/03/2023).

 

ADS:

Lagi Cari Agency Travel Pekanbaru Tujuan Medan untuk liburan atau pulang kampung? Hubungi Melody Travel untuk Perjalanan PP Travel Medan Tujuan Pekanbaru yang aman dan nyaman.

Kegiatan gotong royong ini juga dilakukan dengan tujuan untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang hendak berziarah ke makam keluarga atau sanak saudara.

 

“Kami sangat mengapresiasi partisipasi masyarakat dalam giat gotong royong menyambut Bulan Suci Ramadhan tahun 2023 ini, selain hal tersebut, kami juga perlu sampaikan kepada masyarakat, bahwa kegiatan gotong royong ini adalah Program Pemberdayaan Masyarakat, yang mana merupakan salah satu Program Unggulan Bupati Bengkalis, Ibu Kasmarni S.Sos., M.MP., yang dikemas dengan tema “Kecamatan Mandau Peduli Lingkungan”, bersempena dengan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat tahun 2023″, kata Camat Mandau Riki Rihardi.

 

Camat Mandau Riki Rihardi juga menyampaikan bahwa, selain membersihkan TPU Jambon, gotong royong juga merupakan salah satu kegiatan yang dapat mempererat tali silaturahmi serta menjaga kekompakan dalam lingkungan masyarakat.

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂
Baca Juga  PSBB Bisa Diperpanjang: PDP Positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis yang Dirawat, Terbanyak di Provinsi Riau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *