SIAK,Mandiripos.com-Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Siak memperoleh predikat juara umum pada kegiatan Fantasi Plus ke 14 yang dilaksanakan oleh SMA Plus propinsi Riau, di Pekanbaru pada hari Minggu (25/2/018) kemarin.
Terkait hal itu Kepala Kantor Kementerian agama kabupaten Siak Muharom, memberikan apresiasi kepada peserta didik dan guru-guru pembimbing yang telah mengharumkan nama kab.Siak.
“Alhamdulillah, saya mengucapkan tahniah selamat dan sukses kepada siswa yang berprestasi pada kegiatan tersebut. Semoga kedepan akan lebih baik dan lebih berprestasi lagi,” kata Muharom.
Ia pun juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada guru pembimbing dan kepala MAN 1 Siak atas pembinaan kepada siswa untuk meraih prestasi tersebut.
Menurut Zulnilis selaku guru pembimbing, umumnya semua murid mengikuti kegiatan ekstrakurikuler. “Usai pelajaran umum, anak-anak tekun mengikuti ekstrakurikuler, seperti tahfidz dan tilawah,” ujarnya.
Mereka, lanjut dia, dibimbing oleh dirinya sendiri dan M.Anshori yang di latih oleh Qori dan Tahfidz Kab.Siak yang sudah teruji kemampuannya.
“Anak-anak kami ini sudah sering memperoleh prestasi di tingkat kabupaten dan mereka selalu memperoleh prestasi yang terbaik,” ungkapnya.
Ia menambahkan, tahun 2018 ini pihaknya mengirim 6 orang peserta didik. Terdiri dari, 2 orang di cabang tahfidz putra, 2 orang di cabang tahfidz putri dan 1 org di cabang MTQ putra, 1 di cabang MTQ putri dan Tahfiz juz 29 dan 30.
Setelah di lakukan penjurian, akhirnya MAN 1 Siak keluar sebagai juara umum, yakni dari cabang tahfidz putri juara 1 diraih Purnama Intan Surullah kelas XI, juara 3 Ummi Sa’Idah kelas X dan MTQ putra juara 1 atas nama Rido Afdhal kelas XI, kemudian MTQ putri juara 2 atas nama Siti Yunizar kelas XII.
“Diantara mereka itu (peserta didik), ada anak petani biasa dan staf honorer di kantor Kemenag Siak,” imbuh Zulnilis.
Menurut panitia penyelenggara kegiatan Fantasi Plus ini adalah sebuah ajang perlombaan untuk memajukan Islam dalam kehidupan remaja yang ditaja SMA Negeri Plus Propinsi Riau dan merupakan kegiatan rutinitas tahunan.(rls)