157 Siswa-Siswi SMAN 3 Kandis Dilepas


KANDIS,Mandiripos.com-Sebanyak 157 siswa-siswi SMAN 3 Kandis hari ini Selasa (16/4) dilepas. Acara pelepasan yang dilakukan di halaman sekolah tersebut merupakan agenda paling bermakna dan mengharukan bagi siswa-siswi yang pernah menimba ilmu disana selama lebih kurang 3 tahun. Bermakna karena disana mereka mendapatkan ilmu pengetahuan sebagai bekal masa depan mereka. Mengharukan, sebab harus meninggalkan sekolah, guru-guru yang pernah mendidik mereka penuh dengan kesabaran dan dedikasi yang tinggi.

Hadir dalam acara pelepasan siswa-siswi SMAN 3 Kandis tahun 2018/2019 tersebut Camat Kandis Irwan Kurniawan S.Sos MM, Kapolsek Kandis Kompol Panangian Samosir SH, Anggota DPRD Kabupaten Siak Ariadi Tarigan, Sekretaris Korwilcam Rudi Hartono SE, Kepala SMAN 3 Kandis Firdaus M.Pd, Lurah Kandis Kota Wendy S.Sos, Penghulu Kampung Kandis Abdul Sani Purba, dan tamu undangan kepala sekolah SMA, SMP dan orang tua wali siswa-siswi.

“Tahun ini kita melepas sebanyak 157 orang siswa-siswi kita. Saya berharap, kedepannya mereka dapat melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang yang lebih tinggi. Sslain itu, kita berharap mereka bisa membawa nama baik sekolah ini dimana pun nantinya mereka melanjutkan pendidikan,” ujar Firdaus M.Pd kepada media ini.

Camat Kandis Irwan Kurniawan S.Sos MM dalam sambutannya berharap, lulusan SMAN 3 Kandis mampu bersaing dalam berbagai kesempatan. Apa lagi siswa-siswi ini merupakan generasi milenial yang diharapkan kelak menjadi pemimpin kedepannya.

“Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada semua siswa-siswi SMAN 3 Kandis yang saat ini dilepas. Semoga sebagai generasi milenial, diharapkan mampu meningkatkan prestasi belajarnya ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi. Sebab mereka-mereka ini adalah calon pemimpin masa depan Indonesia, Insya Allah,” katanya.

Untaian terima kasih disampaikan juga oleh salah satu perwakilan dari orang tus siswa-siswi atas ilmu yang telah diberikan guru-guru selama anak mereka belajar disana. Acara pelepasan siswa-siswi SMAN 3 Kandis tersebut diisi dengan berbagai persembahan seni tari-tarian. Mulai dari tarian daerah, hingga aneka hiburan lainnya yang menambah suasana acara menjadi meriah.(BN)

Ayo Berikan Rating Terbaik pada tulisan ini 🙂
Baca Juga  Sempena Peringatan Hari Peduli Sampah Tahun 2018, Pemkab Siak laksanakan apel sekaligus gotong royong massal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *